News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Politisi Gerindra Tulang Bawang sosialisasi kemenangkan RMD- Jihan Dan Win-Nata

Politisi Gerindra Tulang Bawang sosialisasi kemenangkan RMD- Jihan Dan Win-Nata

Tuba--beraninews

Partai Gerindra  melakukan sosialisasi pemenangan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung RMD-Jihan dan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tulangbawang Winarti-Reynata atau Win-Nata.

Bahkan  sejumlah politisi Gerindra, Veri Agusli.HTB yang merupakan Anggota DPRD Provinsi Lampung dari Fraksi Gerindra turun langsung mendampingi Reynata Cawabup Winarti menemui warga masyarakat Kampung Dwi Warga Tunggal (DWT) Jaya Kecamatan Banjar Agung.(Senin 14/10)

Selain Veri Agusli HTB sejumlah Anggota DPRD fraksi Gerindra tulangbawang asal Dapil II Banjar Agung Dan Banjar Margo yakni Aliansyah dan Andi Kurniawan turut serta mendampingi Reynata memenuhi undangan warga kampung DWT JAYA Banjar Agung.

Menurut Veri Agusli HTB, RMD dan Reynata,keduanya merupakan kader terbaik Partai Gerindra,sehingga menjadi kewajiban bagi dirinya dan seluruh keluarga besar Gerindra dikabupaten Tulangbawang Untuk menghantarkan paslon RMD sebagai Gubernur Lampung dan Win-Nata sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tulangbawang 2024-2029.

“Hari ini kami datang memenuhi undangan warga masyarakat Kampung DWT JAYA Banjar agung yang ingin bersilaturahmi dan berkenalan langsung dengan bung Reynata, alhamdulillah warga DWT Jaya memberikan aplaus dan dukungan penuh dengan siap turut serta berjuang menghantarkan kemenangan bagi paslon Winarti-Reynata menjadi bupati dan wakil bupati tulangbawang 2024-2029,”terangnya.

Dijelaskan Veri Agusli HTB,paslon Cagub dan Cawagub Lampung RMD-Jihan dan paslon Cabup dan Cawabup tulangbawang Win-Nata, merupakan paslon yang telah mendapatkan restu dari ketua umum partai Gerindra dan merupakan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Sebab nantinya lanjut Veri Agusli HTB,sosok RMD saat terpilih sebagai gubernur dan Win-Nata terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tulangbawang, akan menjadi perpanjangan tangan Prabowo merealisasikan berbagai kebijakan maupun berbagai program yang menjadi skala prioritas pembangunan diprovinsi Lampung.

Artinya sambung Veri Agusli HTB,kedepan dipastikan berbagai pembangunan diprovinsi lampung akan lebih signifikan,yang berdampak terhadap pesatnya pertumbuhan ekonomi masyarakat Lampung.

“Kita ingin kedepan Lampung lebih maju dan masyarakatnya sejahtera,RMD dan Win-Nata menjadi pilihan tepat bagi masyarakat menitipkan amanah lima tahun kedepan sebagai gubernur Lampung serta Bupati dan Wakil Bupati Tulangbawang 2024-2029, percayalah paslon yang diusung oleh partai Gerindra adalah paslon terbaik,karena Partai Gerindra tetap dan akan terus konsisten memperjuangkan apa yang menjadi harapan masyarakat,”pungkasnya.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar