News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Aksi pengecoran minyak bersubsidi (BBM) berjenis Solar menggunakan jerigen di salah satu SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar) kabupaten Tulangbawang

Aksi pengecoran minyak bersubsidi (BBM) berjenis Solar menggunakan jerigen di salah satu SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar) kabupaten Tulangbawang





TULANG BAWANG) - Beraninews.


Aksi pengecoran minyak bersubsidi (BBM) berjenis Solar menggunakan jerigen masih dilakukan salah satu SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar) dikabupaten Tulangbawang, walaupun pihak polres Tulangbawang sudah memberikan informasi larangan.


Pengecoran BBM bersubsidi menggunakan jerigen diduga terjadi di SPBU (stasiun pengisian bahan bakar umum) Code 23.345.XX di Jalan Rawa jitu, Desa Sidoharjo, Kecamatan Penawartama, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung.


Hasil pantauan media  Minggu (25 September 2022) sekitar pukul 02.00 Wib, tadi malam memergoki karyawannya inisial (Rz) melakukan pengisian BBM Subsidi menggunakan jerigen masing-masing kapasitas 32 liter berisi BBM jenis solar menggunakan jasa ojek angkutan berkendaraan motor roda dua.


Ketika karyawan SPBU ditanya awak media sedang cor minyak apa mengunakan jerigen? Ia menghindar dan mengatakan kamu yang datang tadi siang ya langsung isi minyak saja.


Saat awak media mengkonfirmasi pihak pengawas melalui seluler WhatsApp, (JI) mengatakan, kita kan mitra bang, ditanya media jenis bahan bakar apa yang dicor tadi malam, ia mengatakan, "Solar bang untuk wilayah rawa jitu untuk petani" Ungkap dia.

Terpisah dari itu Andi, Kanit Unit Tipidter satuan reserse kriminal (Satreskrim) Polres Tulangbawang mewakili Kapolres Tulangbawang menjelaskan, untuk pengecoran minyak subsidi berjenis solar dilarang, apa lagi mengunakan jerigen, terimakasih informasinya segera akan ditindaklanjuti.


Penulis: SMSI Tulangbawang

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar