Bupati Adipati sambut kepulangan 106 Jemaah Haji dan 1 pembimbing Haji Kabupaten Way Kanan
Way Kanan.Beraninews.
Rombongan Haji Asal Kabupaten Way Kanan tergabung dalam Kelompok terbang 28 Debarkasi Jakarta, tiba di Kampung Halaman dan Disambut Oleh Bupati Raden Adipati Surya Di GSG Pemkab Way Kanan, Selasa Malam sekira pukul 22.00 Wib, (02/08/2022
Kedatangan Sebanyak 106 Jemaah Haji dan 1 pembimbing Haji Asal Kabupaten Way Kanan disambut juga oleh Ketua DPRD Way Kanan Nikman, Kapolres Way Kanan Diwakili Oleh Kabag Ops, Kakan Kemenag Helmi, Dan Ketua MUI Way Kanan.
Hi. Raden Adipati Surya .SH.MM. Dalam Sambutannya, mengucapkan Selamat Kembali Ke Kabupaten Way Kanan Dalam Keadaan Sehat Wal Afiat dan tidak kurang sesuatu apapun.
Selain itu Bupati mendoakan semoga seluruh Jemaah Haji Kabupaten Way Kanan tahun 1444 H/2022 sekalian menjadi Haji yang Mabrur dan Mabrurah.
" Dengan kedatangan jemaah haji ini, bisa membawa keberkahan kepada Kabupaten tercinta dan jangan berhenti untuk selalu mendoakan Kabupaten Way Kanan, Agar Kabupaten ini mendapat keberkahan dari Allah.S.W.T. ." Tutup Bupati.(**)
Posting Komentar