News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan, Gubernur Arinal Launching Bazar Rebo di Kecamatan Baradatu, Way Kanan

Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan, Gubernur Arinal Launching Bazar Rebo di Kecamatan Baradatu, Way Kanan




WAY KANAN -BERANINEWS.


 Demi membangkitkan ekonomi kerakyatan, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melakukan launching Bazar Rebo di Lapangan Sriwijaya, Kecamatan Baradatu, Way Kanan, Senin (15/11/2021).


Bazar Rebo diselenggarakan setiap hari Rabu untuk mengangkat UKM dan IKM di Provinsi Lampung. Kegiatan ini merupakan salah satu program Gubernur Lampung yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung.


Adapun tema yang diangkat yakni Pemberdayaan Industri Kecil Menengah (IKM), Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Pasar Kreatif. 


Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan Pasar Murah Bahan Pokok sebagai salah satu wujud kepedulian Pemerintah Provinsi Lampung terhadap masyarakat   berpenghasilan rendah agar mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Selain itu, juga dilaksanakan vaksinasi covid-19 dengan target 500 vaksinasi.


Gubernur Arinal menyampaikan berbagai program unggulan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Salah satunya adalah Kartu Petani Berjaya, yang dimaksudkan untuk meningkatkan pendapatan petani menuju kesejahteraan melalui kemudahan dalam perolehan sarana produksi pertanian. Juga akses keuangan permodalan perbankan, koperasi, LKM, dan/atau akses keuangan lainya yang sah dan pembinaan manajemen usaha dan teknologi dalam bentuk pendampingan, pengendalian, pengawasan dan evaluasi. Selaun itu, penanganan panen dan pasca panen; dan pemasaran hasil usaha pertanian melalui pasar dan/atau pembeli. 


"KPB ini sangat membantu petani dalam meningkatkan pendapatan petani. Terutama di sektor pertanian, saya ingin Kabupaten Way Kanan dapat segera bangkit, dan mengalahkan daerah lainnya," ujar Gubernur Arinal.


Program unggulan lainnya adalah Program Desa Berjaya. Program tersebut telah dikembangkan menjadi beberapa derivasi Program antara lain.Program Smart Village dan desamart. Juga

Program Smart Village dikembangkan untuk mendukung pembangunan dan penyelesaian berbagai permasalahan di desa secara cerdas berbasis teknologi informasi. 


Di bidang Infrastruktur, dalam membangun konektifitas antar wilayah, serta dalam rangka percepatan dan pemerataan pembangunan antar wilayah, Pemerintah Provinsi Lampung pada tahun 2020 telah membangun jalan sepanjang ± 57 Km yang berasal dari APBD Provinsi Lampung. 


Adapun pembangunan infrastruktur Jalan di Kabupaten Way Kanan, diantaranya  Rekonstruksi Jalan yaitu Jalan Ruas Kasui -Air Ringkih;Jalan Ruas Blambangan Umpu - Sri Rejeki; Jalan Ruas Sri Rejeki - Pakuan Ratu; Jalan Ruas Pakuan Ratu  Bumiharjo; Jalan Ruas Sp. Soponyono - Serupa Indah;Jalan Ruas Serupa Indah - Tajab; Jalan Ruas Tajab - Adijaya; dan Jalan Ruas Tegal Mukti - Tajab.


Kemudian, Rehabilitasi Jalan yaitu Jalan Ruas Gunung Betuah - Gunung Labuan; Jalan Ruas Sp. Empat - Kasui; Jalan Ruas Sp. Empat - Blambangan Umpu; Jalan Ruas Bumiharjo - Sp. Way Tuba; Jalan Ruas Serupa Indah - Pakuan Ratu  


Pembangunan Box Culvert yaitu Ruas Tegal Mukti - Tajab; Ruas Tegal Mukti - Tajab; Ruas Sp. Soponyono - Serupa Indah; dan Ruas Tegal Mukti - Tajab.

 


Selain itu, terkait infrastruktur untuk meningkatkan produktivitas pertanian di Kabupaten Way Kanan, juga telah telah dianggarkan Pembangunan dan Rehabilitasi Bendung, Embung dan Air Baku yaitu Pembangunan Embung/Bangunan Penampung Air  Kec. Negara Batin; dan  Kec. Negeri Besar.


Kemudian, Pembangunan/ Rehabilitasi Irigasi, Rawa serta Pembangunan dan Rehabilitasi Bendung, Embung dan Air Baku.



Dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Way Kanan, Gubernur Arinal turut menyerahkan berbagai Bantuan yang terkait dengan program-program diantaranya Untuk Program Pengembangan IKM berupa Bantuan Alat Pengolahan Lada dan Keripik untuk IKM; Bantuan Kemasan untuk 5 IKM; Fasilitasi Sertifikasi Halal untuk 1 IKM; Bantuan Gerobak display 10 unit; Bantuan Rombong motor 5 unit; alat pengering minyak; dan mesin roasting kopi.


Juga dilakukan peningkatan Produksi Tanaman Pangan dan Hortikultura serta Indeks Pertanaman berupa Bantuan 3 Unit Hand Tractor; alat ukur kadar pati, Bantuan Bibit Durian sebanyak 2.300 Batang; Bibit Alpukat sebanyak 2.300 Batang; Kartu Petani Berjaya; 40 Ekor Sapi; 2.000 Ekor Ayam untuk Peningkatan Produksi Ternak: Bantuan Pupuk NPK sebanyak 18.000 Kg; Pupuk Organik sebanyak 15.300 Kg untuk Peningkatan Produksi Lada.


Kemudian bantuan alat ekonomi produktif, bantuan rehabilitasi hutan; Bantuan Kebun Bibit rakyat; Bantuan bibit Gerakan Lampung Menghijau; Pengembangan Usaha UKM berupa 20 Pack Benang Mas; Pengembangan Destinasi Pariwisata berupa Pembangunan 18 unit saung dan toilet.


Sementara itu, atas nama masyarakat Kabupaten Way Kanan, Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya, mengucapkan selamat datang kepada Gubernur Lampung Arinal Djunaidi di Kabupaten Way Kanan.


Dalam kesempatan itu, Adipati  mengapresiasi dan menyambut baik dilaunchingnya Bazar Rebo dan Pasar Murah yang dilaksanakan di Kabupaten Way Kanan.

Kegiatan ini diharapkan dapat membantu menggerakkan perekonomian masyarakat. (Rls/ ncu)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar