News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Bupati Adipati Sambut Tim Baksos dan Patroli Wilayah menperingati HUT TNI Ke-76

Bupati Adipati Sambut Tim Baksos dan Patroli Wilayah menperingati HUT TNI Ke-76


Peringati HUT TNI Ke-76, Bupati Adipati Sambut Tim Baksos dan Patroli Wilayah

Way Kanan Beraninews.

Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M menyambut Kedatangan TIM Kegiatan Bhakti Sosial dan Patroli Wilayah dalam Rangka Memperingati HUT TNI Ke-76 Tahun 2021 di Hotel Al-Hadi Kecamatan Baradatu, Jum’at (24/09/2021) malam .

Bupatk bersama Ketua DPRD Way Kanan, Dandim 0427/WK, Wakapolres Way Kanan, Kejaksaan Negeri, Skadron 12/Serbu, Lanudad Gatot Soebroto Way Tuba, Pengadilan Negeri, BNN Kabupaten, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan serta Pimpinan Kecamatan Baradatu.

 

Turut hadir pada acara tersebut Kasrem 043/Gatam, Kolonel Czi Budi Hariswanto, S.Sos, Kasi Log Rem 043/Gatam, Kol Inf Benny Suharto, Kasi Ops Rem 043/Gatam, Kolonel Inf. Slamet Winarto, Kasi Ter Rem 043/Gatam, Kolonel Kav. Thomas Rudyanto, S.H, Kasi Pers Rem 043/Gatam, Letkol Inf Ewrin S.E, Dandim 0410/KBL, Dandim 0412/LU, Dandim 0421/LS, Dandim 0422/LB, Dandim 0424/TGM, Dandim 0426/TB, Danden Hub, Danyonif 143, Danden Bekang serta ADC Kasrem.

Dari informasi yang diterima www.waykanankab.go.id, dalam sambutannya Bupati Adipati menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangan Korem 043/Gatam beserta jajaran dalam rangka pelaksanaan Kegiatan Bhakti Sosial dan Patroli Wilayah di Kabupaten Way Kanan. Bupati Adipati berharap dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, akan memberikan manfaat bagi masyarakat serta terus terjalin sinergitas yang baik antar Pemerintah Kabupaten Way Kanan dengan Korem 043/Gatam maupun jajaran TNI di wilayah lainnya.

 

Diketahui, kedatangan Kasrem 043/Gatam beserta jajaran di Bumi Ramik Ragom yaitu dalam Rangka memperingati HUT TNI Ke-76 Tahun 2021, dimana kegiatan tersebut akan dilaksanakan diseluruh wilayah di Provinsi Lampung dengan tujuan dapat saling berbagi dari Korem untuk masyarakat. Mengingat sesama umat manusia harus saling membantu tanpa memandang suku etnis yang berbeda, terutama di Provinsi Lampung guna tercipta kerukunan dan saling menjaga. Selain itu, Kasrem juga mengapresiasi atas terjalinnya sinergitas yang baik antar TNI, Polri dan Pemerintah Kabupaten Way Kanan terutama dimasa Pandemi saat ini. (**)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar