News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Pemkab Way Kanan akan menvaksinkan 2.024 tenaga medis dan 10 Pejabat tahap awal.

Pemkab Way Kanan akan menvaksinkan 2.024 tenaga medis dan 10 Pejabat tahap awal.

 


Way Kanan- Beraninews.


Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya atas nama Pemerintah Kabupaten  Waykanan menerima 3.360 dosis Vaksin Sinovac dikemas dalam 2 dus, dari Pemerintah Propinsi Lampung, berlangsung di Aula Dinas Kesehatan setempat, Senin,(25/01/2021).


Vaksin ini akan didistribusikan untuk vaksinasi  2.024 tenaga medis dan 10 pejabat pemkab way kanan, dan sisanyanakan dibagikan ke RSUD dan puskesmas yang ada di Way kanan.

Pelaksanaan Vaksinasi rencananya akan dilaksanakan awal Februari 2021




Turut mendampingi dalam  acara tersebut, Sekdakab Saipul, Kadis Kesehatan Anang Riagiyanto, Kapolres, Dandim 0427, Asisten Harun Annosa.


Usai penyerahan,Kemudian vaksin sinovac tersebut  langsung disimpan di Gudang kantor Dinas kesehatan way kanan sebelum didistribusikan ke  Puskesmas dan Rumah Sakit di Kabupaten Way Kanan.


" Untuk Way Kanan sendiri mendapat jatah 4.480 dosis, namun yang baru diterima 3.360 dosis. jadi sisanya masih kita tunggu. " Beber Raden Adipati.

Vaksin ini menurutnya aman dipakai dan sudah ada sertifikat halal dari MUI.


Pada.kesempatan itu Bupati mengingatkan seluruh masyarakat  Way Kanan tetap menetapkan 3M menjaga jarak, memakai masker Dan mencuci tangan dengan air mengalir.(***)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar