News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Puluhan Ribu DOC Ayam Broiler PT Berdikari Persero Tiba di Way Kanan

Puluhan Ribu DOC Ayam Broiler PT Berdikari Persero Tiba di Way Kanan



WAYKANAN - Puluhan
Ribu Day Old Chick (DOC) atau bibit ayam potong telah tiba di Kabupaten Way Kanan.

DOC yang berasal dari BUMN PT. Berdikari Persero merupakan pesanan dari PT. Way Kanan Makmur (perseroda) yang bertujuan turut serta menumbuhkan perekonomian di Kabupaten pecahan Lampung Utara ini.

Direktur PT Way Kanan Makmur (perseroda) Askur Muttaqin, S.Pt membenarkan jika puluhan ribu DOC dari PT. Berdikari Persero telah tiba di Kabupaten Way Kanan tepatnya di Kampung Sidoarjo, Kecamatan Blambangam Umpu.



"Sudah kita terima. Ini adalah kiriman perdana. Dalam minggu ini juga akan ada pengiriman serupa," kata Askur.

Askur menyebut kedatangan DOC ayam potong hari ini sebagai tindaklanjut dari MOU yang sudah ditandatangani sebelumnya.

Dipaparkan Alumnus UGM ini, pihaknya sudah mempersiapkan kelayakan kandang sesuai dengan arahan yang telah disampaikan oleh PT. Berdikari Persero melalui PT. N3M yang merupakan perpanjangan PT. Berdikari Persero di Provinsi Lampung.

"Kandang kita sangat siap. Bahkan sudah diuji kelayakannya oleh team ahli yakni Drh. Slamet Rijadi beberapa hari lalu," ungkapnya.

Terkait pemberdayaan peternak lokal, lanjut Askur, memang menjadi bagian dan tujuan dari BUMD Way Kanan.


"Tentu saja pemberdayaan peternak lokal bagian dari target kami. Kami juga tetap melibatkan mitra strategis BUMD untuk menjalankan usaha ini seperti halnya Bapak Yoni Aliastiadi," tutup Askur.

Terpisah, Yoni Aliastiadi, selaku Koordinator mitra BUMD, mengatakan DOC yang tiba di Way Kanan sangat baik dan layak sesuai dengan harapan peternak.

"Target kedepan ratusan ribu DOC akan didistribusikan di mitra-mitra yang ada di Kabupaten Way Kanan," pungkas Yoni. (Red)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar