Bupati Way Kanan kanan Hi. Raden Adipati Surya, SH, MM membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur'an ke 16 Tingkat kabupaten Way Kanan tahun 2019.
Rebang Tangkas . Beraninews.
Bupati way kanan Hi. Raden Adipati Surya, SH, MM membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur'an ke 16 Tingkatngkat kabupaten Way Kanan tahun 2019, yang dilaksanakan di Kampung Lebak Peniangan, Kecamatan Rebang Tangkas. Jumat malam (27/9).
Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an Ke 16 Kabupaten Way Kanan dihadiri oleh Wakil Bupati, Sekdakab , Forkopimda , Satker dan Kepala Bagian Sekdakab.
Acara di buka dengan pegelaran kafilah dari 14 Kecamatan yang ada di Kabupaten Way Kanan , dengan beragam pakaian muslim dan adat masing-masing serta diiringi Drum Band.
Bupati Way Kanan dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an Tingkat kabupaten Way Kanan yang ke 16 merupakan ajang pencarian bakat untuk menjadi perwakilan Kabupaten Way Kanan dalam Tilawatil Qur'an Tingkat Provinsi mendatang.
" Kabupaten Way Kanan maju dibidang Tilawatil Qur'an di Tingkat Provinsi dari urutan 3 dibawah , saat ini sudah masuk 3.besar Kabupaten mendapatkan peringkat Tilawatil Qur'an Tingkat Provinsi Lampung." Imbuh Adipati.
" Selamat bertanding agar di dapat bibit yang potensi untuk mewakili Kabupaten Way Kanan ke Tilawatil Qur'an Tingkat Provinsi." Imbuh Bupati.
Musabaqoh Tilawatil Qur'an Tingkat kabupaten Way Kanan yang ke 16 akan berjalan seru , karena kontingan Kecamatan Gunung Labuhan bertekad mempertahankan predikat juara umum Tilawatil Qur'an Tingkat Kabupaten Way Kanan Tahun 2019.(Red)
Posting Komentar