News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Tim verifikasi Lapangan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award Tahun 2019 menilai Kampung Bumi Baru

Tim verifikasi Lapangan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award Tahun 2019 menilai Kampung Bumi Baru


Bumi Baru.Betaninews.

Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) merupakan pendekatan untuk merubah perilaku higiene dan sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat dengan metode pemicuan. Kampung Bumi Baru Kecamatan Blambangan Umpu merupakan salah satu kampung yang dinilai STBM Award Tahun 2019.

Tim Award Sanitasi Total Berbasis Masyarakat terdiri dari Kementerian Kesehatan oleh Sukarmi,
SKM dan Agustina Widiastuti ,SKM , Dari Unicef M.Zainal, SE.MKL dan Dinas Koperasi Provinsi Agus Setyo Widodo,SKM.MKM.


Sementara itu Drs.Rudi Joko Kurnianto, S.H.( Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah), Kadis Kesehatan Anang Risgianto,SKM.M.Kes, Dwi Handoyo Retno, S.E., M.M ( Kepala dinas Lingkungan Hidup) dan Yunada Atiek, S.E (Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana) turut mendampingi Tim Verifikasi.

STBM terdiri dari 5 pilar yang di lakukan oleh Kepala Kampung Bumi Baru Kecamatan Blambangan Umpu dengan ,Stop buang air besar sembarangan,Cuci tangan pakai sabun,Pengelolaan air minum/makanan rumah tangga,
Pengelolaan sampah rumah tangga,
Pengelolaan limbah cair rumah tangga.



Program nasional STBM dikhususkan untuk skala rumah tangga, sehingga program ini adalah program yang berbasis masyarakat, dan tanpa memberikan subsidi sama sekali bagi rumah tangga.

Kepala Kampung Abdl Chandra Kurniawan mengatakan bahwa untuk mengajak  masyarakat Bumi Baru merubah pola pikir, pola kehidupan,butuh pendekatan dan waktu yang lama .


" Kami mohon doanya agar Kampung Bumi Baru masuk dalam verifikasi STBM  dan sukses membawa nama Way Kanan ." Ujar Chandra.

Sementara itu tim verifikasi berkumpul di aula kampung dan memberikan petunjuk dilanjutkan dengan meninjau lokasi yang menjadi penilaian Tim verifikasi STBM.
Kampung Bumi Baru merupakan salah satu dari kampung yang mendapat penilaian Tim verifikasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat. (ADV)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar