Warga Kampung Sumber Sari Banjit Protes kepada Pemerintah Karena tidak mendapatkan Program Keluarga Harapan (PKH)
Banjit .Beraninews .
Masih banyak yang mengeluh kerena tidak masuk Keluarga Penerima Manfaat Dari Program Keluarga Harapan di Kabupaten Way Kanan, salah satu nya keluarga di Kecamatan Banjit.
Keluarga Kurnain Yang Tinggal di Dusun Telada Rt 02 Kampung Sumber Sari Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan yang memohon keadilan Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan dalam penyaluran Program keluarga Harapan (PKH) dikampung sumber sari diduga tidak tepat sasaran .Jumat .(01/03/19
Sementara Istri Karnain juga menambahkan penyaluran bantuan program PKH dikampung sumber sari tidak tepat sasaran yà ng diduga penerima banyak masyarakat yang mampu mendapatkan bantuan .
" tidak seperti keluarga kami merupakan fakir miskin, jangankan lahan untuk berkebun/tani rumah saja tidak ada cuman numpang sama warga, pekerjaan buruh gaji suami hanya Rp 40.000/hari untuk makan saja tidak cucup "jelas Nurjana"
Dengan menjadi buruh pertanian sawah berpenghasilan 40 ribu perhari suami saya membiayai 4 orang anak yang masih menimba ilmu disekolah, anak pertama kelas 1 SMK,anak kedua kelas 2 SMP, anak ketiga kelas 5 SD, dan kelas 2 SD. nurjana mohon keadilan kepada pemerintah daerah kabupaten Way Kanan," imbuh nya.
" Tolong Pak Bupati bisa memperhatikan orang miskin seperti kami ,agar mendapatkan bantuan dari PKH pemerintah," keluhan Nurjana.
Sementara itu berdasarkan hasil Investigasi Tim DPP KPK Tipikor Pusat Rahman membenarkan adanya salah satu masyarakat Kampung Sumber Sari Kecamatan Banjit, Nurjana tidak pernah mendapatkan bantuan PKH.
Rahman merasa miris dan berharap secepatnya pemerintah mendata ulang program PKH supaya penyaluranya tepat sasaran "imbuh Rahman. (Risman)