News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Kawal Hak Pilih Warga Binaan, KPU Way Kanan Sosialisasikan Pemilu di Lapas Kelas 2 B Way Kanan

Kawal Hak Pilih Warga Binaan, KPU Way Kanan Sosialisasikan Pemilu di Lapas Kelas 2 B Way Kanan


Way Kanan .Beraninews.

Ketua KPU Way Kanan Darul Hafiz, bersama komisioner lainnya yaitu Doan Endedi, Refki Dharmawan, Winston M. Jamil dan Ahmad Rokhim Sidiq menjelaskan pihaknya baru selesai melakukan sosialisasi Pemilihan Umum (Pemilu) kepada warga binaan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas 2B Way Kanan Lampung.



Menurutnya, langkah tersebut dilakukan untuk meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu 17 April 2019 mendatang.

Dikatakannya, KPU Way Kanan akan terus melakukan sosialisasi secara maksimal di semua lapisan masyarakat.


"Target partisipasi pemilih 85% harus maksimal kita upayakan, makanya sosialisasi akan terus kita lakukan. Tidak hanya kepada masyarakat umum, tapi kepada warga binaan lapas/rutan juga penting," ujar Darul, Selasa (26/2/2019).

Darul menyebutkan, dalam kegiatan sosialisasi tersebut dijelaskan beberapa hal diantaranya terkait tanggal, hari dan waktu pelaksanaan serta tata cara pencoblosan. Termasuk juga jenis surat suara yang diperoleh pemilih.



KPU Way Kanan, menurut Darul juga menjelaskan pemilih di lapas dan rutan ini masuk dalam kategori pemilih DPTb (Daftar Pemilih Tambahan).

Hal itu dikarenakan, warga binaan pada lapas/rutan bukan merupakan warga setempat dan surat suara yang diperoleh tergantung dari asal daerah domisili warga binaan.

"Tidak semua dapat 5 surat suara, karena perolehan surat suarakan berbasis daerah pemilihan (dapil). Jadi tergantung asalnya dari mana, kalau warga binaan asal palembang misalnya, itu hanya dapat satu surat suara yakni surat suara calon Presiden dan Wakil Presiden saja," terangnya.


Ia menjelaskan, sosialisasi kepada warga binaan di Lapas dan Rutan ini penting dilakukan karena informasi yg mereka terima itu sangat terbatas.

"Informasi yang mereka terima terbatas, tidak seperti masyarakat umum yang bisa bebas mengakses informasi dan berita. Jangan sampai, nanti tanggal pemilu saja mereka tidak tahu. Warga binaan juga harus sadar mereka punya hak pilih," katanya.
Pada kesempatan itu, hadir juga Bawaslu Way Kanan. (Nano)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.