News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

KASAD Jenderal TNI Mulyono Setuju Lanudad Gatot Subroto Way Tuba Dikomersilkan

KASAD Jenderal TNI Mulyono Setuju Lanudad Gatot Subroto Way Tuba Dikomersilkan


Way Kanan. Berani News.
Perjuangan gigih yang dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan beserta Satker untuk menjadikan Lanudad Gatot Subroto Way Tuba yang merupakan Lapang Udara milik TNI AD menjadi Lapangan Terbang Komersil berujung manis.



Kemaren di sela-sela kunjungan nya untuk menghadiri acara puncak latihan bersama TNI AD yang disambut oleh Bupati Way Kanan di Lanudad Gatot Subroto Way Tuba , Jenderal Mulyono setuju untuk dijadikan Lanudad Gatot Subroto menjadi Bandara Komersil langsung kepada Bupati Raden Adipati Surya.


Namun, dia tetap menekankan fungsinya tetap sebagai Bandara Angkatan Darat.
Boleh digunakan untuk bandara komersil, tetapi bandara ini tetap sebagai fungsi awal,” ujarnya.

Dia meminta Pemerintah Kabupaten Waykanan dan Provinsi Lampung menjaga dan merawat Pangkalan Udara Lanudad Gatot Subroto.

Jenderal Mulyono menggarisbawahi, kekurangan bandara yang harus dilengkapi, seperti penerangan, ruang tunggu keberangkatan, ruang kedatangan, dan lainnya.


Pernyataan KASAD kepada Bupati Way Kanan di dengar oleh Kepala Bappeda Way Kanan Rudi Joko yang ada di samping Bapak Bupati ketika menyambut di Lanudad Gatot Subroto Way Tuba Kemaren.
KASAD menyetujui di jadikan Lanudad Gatot Subroto di jadikan Lapangan Udara Komersil di sela-sela kunjungan beliau." ujar Rudi Joko.



Sementara Wakil Bupati Way Kanan menambahkan  bahwa sebelunnya  Kementrian Perhubungan sudah membuat surat permohonan kepada KASAD agar di jadikan Lanudad Gatot Subroto Way Tuba memjadi lapanganan udara komersil.

Masyrakat dan Pemda di 5 Kabupaten sekitar Lanudad Gatot Subroto Way Tuba akan menikmati dikomersilkannya landasan ini pada akhir tahun 2018.(Gusti)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar