News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Pemda Kabupaten OKU Timur Sangat Menyambut Baik Program Pemda Kabupaten Way Kanan Menjadikan Lanudad Gatot Subroto Menjadi Landasan Komersil

Pemda Kabupaten OKU Timur Sangat Menyambut Baik Program Pemda Kabupaten Way Kanan Menjadikan Lanudad Gatot Subroto Menjadi Landasan Komersil



Martapura.Berani News.
Hal ini disampaikan oleh Bupati OKU Timut, HM Kholid MD didepan rombongan Dari Pemerintah Derah Kabupaten Way Kanan yang dipimpin oleh Bupati H.Raden Adipati Surya, SH.MM dalam acara kunjungan kerja Ke OKU Timur.



Selain itu juga Pemerintah Daerah Kabupaten OKU Timur  siap memberikan dokumen-dokumen pendukung guna menunjang persyaratan percepatan pemanfaatan Landasan Lanudad menjadi Landasan Komersil. " ujar HM. kholi M


Dalam Kunjungan kerjanya ke Kabupaten OKU Timur, Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya didampingi Wakil Bupati DR. H. Edward Antony, M.M, Ketua DPRD Nikman, S.H, Wakil Komandan Skadron 12/Serbu Letkol CPN Tony Safrudin, Pasiperslog Kapten CPN Oktavian mewakili Komandan Lanudad Gatot Subroto Way Tuba, Asisten II Ir. Kussarwono, M.T, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Rudi Joko Kurnianto, S.H., Kepala Dinas Perhubungan Akhmad Odany, S.H, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kompol Suwandhi, S.H, Kepala Bagian Humas dan Protokol, Edwin Bavur, S.Sos., unsur Bagian Hukum, unsur Bagian Administrasi Pembangunan.



Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten OKU Timur yang siap mendukung terkait dengan percepatan pembangunan Landasan Udara Angkatan Darat menjadi landasan komersil.

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Way Kanan Dalam kunjungan kerjanya di Kabupaten OKU Timur Provinsi Sumatera Selatan, bertempat di Ruang Bina Praja 1 Lantai 03 Kantor Bupati setempat , Selasa (09/10/18).



Bupati Way Kanan H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M juga mengatakan, Percepatan pemanfaatan Landasan Udara Angkatan Darat menjadi pangkalan komersil dibutuhkan kerjasama dan sinergitas yang baik antara Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan, pihak Lanudad, pihak Skadron 12/Serbu, Kabupaten OKU Timur dan Kabupaten OKU Selatan, serta kabupaten lainnya yang secara geografis berdekatan dengan Lanudad Gatot Subroto yang terletak di Kecamatan Way Tuba, Kabupaten Way Kanan.

Diketahui, rencananya akan dilakukan penambahan landasan pacu (runway) dari 2.100 meter menjadi 2.400 meter agar pesawat jet bebadan sedang dapat mendarat di Landasan Udara Gatot Subroto dengan rute yang disipkan yaitu Jakarta – Way Tuba – Palembang.


Selama ini, Bandara Gatot Subroto hanya didarati oleh pesawat berjenis Hercules. Maskapai Susi Air pernah melayani rute Way Tuba namun tidak beroperasi lama. Potensi penumpang berdasarkan survey yang dilakukan pada tahun 2011 sebanyak 40 orang perharinya dengan potensi penumpang berasal dari Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Barat, Ogan Komering Ulu, Ogan Komering Ulu Selatan, dan Ogan Komering Ulu Timur.(red)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar