Kabupaten Way Kanan Kehilangan Pegawai Terbaiknya. Inpektur Daerah Kabupaten Ibu Dra.Gantina Meninggal Dunia Ketika Mengikuti Bintek Di Sulawesi Selatan
Way Kanan.Berani News.
Kabupaten Way Kanan Berduka hari ini setelah kabar dari Kota Makasar Sulawesi Selatan , Pukul 15.55 WITA menyatakan Ibu Inspektorat Daerah Kabupaten Way Kanan meninggal Dunia.
Dra. Gantinana ,S.Pt (54 Th) meninggal dunia di Sulawesi Selatan Kota Makasar dalam rangka Bintek Wistle Blowing .
Pemyebab meninggal nya Ibu Gantina rekan Almarhumah yang juga ikut bintek sejak pagi Ibu Inspektur merasakan kurang sehat dikarena kan asam lambung naik dan sesak napas.
karena itu beliau izin tidak mengikuti bintek ingin istirahat saja di kamar.
Sore hari nya mereka melihat kondisi Ibu Gantina semakin lemas dan konsisi kesehatan menurun, maka dibawalah le Rumah Sakit untuk mendapatkan perawatan yang lebih lagi, karena kondisi kesehayan terus menurun dan akhirnya meninggal dunia .
Keberangkatan Dra. Gantina bersama 3 stafnya mengikuti Bintek untuk lebih mengenal Wistle Blowing system dalam Pengadaan Barang dan Jasa serta penyamaan Persepsi Antara Aparat Penegak Hukum dan Aparat Pengawas Internal PemerintahKabupaten.
Untuk pemulangan jenazah dari Makasar Sulawesi Selatan ke Lampung memdapatkan informasi dari salah satu ASN yang ikut Bintek .
Rencananya pemberangkatan dari Makasar menggunakan pesawat Lion Air pukul 06.00,WITA ,tiba di Soetta perkiraan Pukul 08.00 WIB transit 2 jam.
Pukul 10 .00WIB penerbangan dari Soetta menuju Bandara Raden Intan 2 Lampung. Pemerintah Daerah Way Kanan sudah menyiapkan ambulan dari Rumah Sakit Zafa Way Manan.
Dan perkiraan jenazah sampai.di Blambangan Umpu Way kanan Rumah Duka Pukul 15.00 Wib.
Sekretaris Daerah Kabupaten Way Kanan Saipul mengatakan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan kehilangan Pegawai Terbaiknya.
Besok Jenazah Almarhumah Ibu Gantina akan di jemput Bandara Raden Intan II.
Saya yang akan meminpin pemulangan jenazah dari Bandara Raden Intan 2 ke Blambngan Umpu Rumah duka " Ujar Sekda.
Rencananya Insyak Allah Jenazah Ibu Gantina akan disambut langsung oleh Bapak Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan.
Kami atas nama Media Berani News mengucapkan Berduka Cita atas Meninggalnya Kepala Inspektur Derah Kabupaten Way Kanan IBu Dra. Gantina, Spt.
(YN)
Posting Komentar