News Admin
Live
wb_sunny

Breaking News

Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Tulang Bawang Akan Gelar Lomba Karya Untuk Meriahkan HUT RI Ke-73

Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Tulang Bawang Akan Gelar Lomba Karya Untuk Meriahkan HUT RI Ke-73



MENGGALA, Berani News.
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tulangbawang berencana akan menggelar lomba karya jurnalistik, Lomba tersebut digelar guna memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (RI) ke 73.



Rencananya dalam menggelar lomba karya ini Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman,SH akan berKolaborasi dengan Kapolres Tulangbawang AKBP Raswanto Hadiwibowo, SIK, M.Si .

Abdul Rohman Ketua PWI Tulang Nawang menjelaskan dibalai wartawan Sai Bumi Nengah Nyapur. Rencananya Senin, 6 Agustus 2018 kita akan bicarakan lebih jauh dengan Kapolres Tulangbawang AKBP Raswanto Hadiwibowo, SIK, M.Si,

Lanjut Abdul Rohman lomba tulis bertajuk giat pembangunan, dan keamanan digelar untuk memeriahkan HUT RI ke 73 melalui tulisan para wartawan yang bertugas di wilayah setempat.

“Kami mengajak seluruh wartawan di Tulangbawang memanfaatkan moment 17 Agustus untuk mengenalkan berbagai pembangunan yang sudah atau sedang digalakkan pemerintah daerah. Dan keberhasilan polres Tulangbawang yang sudah melakukan banyak perubaha untuk menciptakan situasi aman di kabaupatan yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur,” katanya.

Dalam lomba karya tulis itu, panitia berencana menyiapkan hadiah jutaan rupiah untuk para pemenang dengan karya terbaiknya. “Kita akan berikan piala dan uang tunai bagi para pemenang,” ujar dia. (hadisaputra)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.